News Ticker

image slider by WOWSlider.com v9.0

Move On!


Dulu, tepat pelajaran keramat yang buku paketnya itu tebel pake banget sehingga sering disebut 'kitab suci' alias Fisika, guru gue ngasih ilustrasi tentang percepatan. Ketika kecepatan konstan tanpa ada percepatan, hasilnya akan tetap sama aja. Tapi kalau ada percepatan, maka akan ada hasil yang didapat. Jadi, percepatan itu harus ada dalam hidup kita, dengan kata lain kita harus move on dari segala keburukan kita, segala kejelekan kita, dan tak lupa move on dari mantan. Kurang lebih seperti itu lah yang gue inget :v.

Memang bener yang dikatakan sama guru Fisika gue yang tersayang dan tercinta. Kita ga bisa terus-terusan 'terjebak nostalgia'. Kenapa? Karena the life must go on. Kita ga bisa terus-terusan terbayang akan masa lalu kita, sementara kita harus menjalani masa depan. Kata guru Fisika gue lagi, "itu gak baik bagi kesehatan".

Masa lalu ada untuk dijadikan bahan evaluasi untuk hari mendatang--bukan untuk mengintimidasi kita. Kita boleh melihat masa lalu hanya untuk mengevaluasi diri kita atau untuk menyemangati kita, bukan untuk digunakan sebagai 'media' penyesalan kita.

Nah, gue udah merangkum beberapa alasan kenapa kita harus move on dari masa lalu. Here they are!

1. Kita ga bisa hidup terus-terusan stagnan.
Ya, dengan terintimidasi dengan masa lalu, otomatis hidup kita bakalan stagnan. Bukankah kita semua ingin hidup yang terus melaju pesat? Ibarat mobil, kalau mau maju ke depan, ya jangan berhenti terus liatin belakang mobil, jadi harus digas dan kitanya harus lihat ke depan, jangan digas tapi kitanya lihat belakang, bisa berabe nanti. Oleh karena itu, move on itu diperlukan.

2. Kita ga mau pikiran kita dipenuh dengan hal-hal yang ga penting.
Kenapa gue bilang 'hal-hal yang ga penting'? Karena, masa lalu adalah suatu hal yang sudah terjadi dan ga mungkin untuk diubah. Jadi, akan lebih baik untuk lebih banyak berpikir ke masa depan atau hal-hal yang belum terjadi, karena begitu sudah kejadian, hal tersebut ga bisa untuk diubah. Jadi, mari move on.

3. Kita harus hidup panjang umur.
Kenapa demikian? Karena, menurut pengamatan gue, orang-orang yang cepet matii itu karena banyak pikiran. Jadi, lebih baik rileksasikan pikiran kita, otak jangan diajak kerja keras dengan mikirkan intimidasi masa lalu yang ga penting, dan tetap jalani hidup menuju masa depan yang gue yakin lebih cemerlang.

Berikut 3 alasan kenapa kita harus move on dari masa lalu. Semoga dengan 3 alasan yang udah gue paparkan, bisa memantapkan niat kalian untuk bisa move on.

Udah, sampai di sini postingan hari ini. Minggu depan, Meong yang bakal ngisi blog ini okaaay. Sampai jumpa di malam minggu ngenes selanjutnya! :D

Komen dong h3h3h3h3

2 Komentar

  1. Tapi kenapa yah setiap akhir bulan nominal di rekening gw gak bisa move on?

    Kan akuh jadi syedihh

    BalasHapus

*Dengan ngasih komentar, artinya kamu setuju sama peraturan (TOS) blog ini loh ya :D.